Core

Seperti game bergenre Role Playing Game lainnya, miHoYo sebagai developer Genshin Impact juga menggunakan konsep open world. Karakter Genshin Impact bakal menjelajah dunia yang bernama Tevyat. Sangat luas, di Tevyat ada 8 bangsa atau negara yaitu Mondstact, Liyue, Inazuma, Sumeru, Fontaine, Natlan, Snezhnaya dan Khaenri’ah. Semuanya bisa kita lihat di Genshin Impact map. 

Di tiap negara, pemain bisa mengumpulkan berbagai item penting yang akan membantu permainan mereka. Bagi pemain baru, menjelajahi Genshin Impact map bisa sangat merepotkan. Padahal di map kita bisa melihat tak hanya item yang penting, tapi juga area yang lama terlupakan, Golden Apple Archipelago. Lalu bagaimana cara menggunakan Genshin Impact map yang benar? Simak tipsnya di sini, yuk!

Tips Menggunakan Genshin Impact Map

Tak perlu bingung lagi, ini dia tips menggunakan Genshin Impact map supaya tidak buang-buang waktu dan kebingungan di tengah permainan:

1. Buat Rute Khusus untuk Farming

Peta interaktif Genshin Impact fungsi utamanya adalah untuk farming berbagai material seperti barang-barang khas lokal di tiap negara, misalnya saja ores dan oculis. Selain itu, yang tak kalah penting adalah peta bisa dijadikan rute bagi tiap pemain untuk farming. Sama seperti di dunia nyata, kita perlu membuat rute sebagai salah satu strategi main agar lebih mudah. 

Kalau rute farming sudah dibuat sejak awal, ini tentu akan menjaga pemain untuk tetap di jalurnya dan sukses mengumpulkan semua item yang diperlukan di sepanjang jalur. Jadi tak ada yang terlewat lagi dan tidak membuang waktu untuk bolak-balik.

Selain membuat rute sendiri, pemain ternyata juga bisa memanfaatkan fitur Recommended Routes yang dibuat oleh Traveler lain. Contohnya saja ada Crystal Mining Route dan Dandelion Seed Harvest Route. Siapa pun bisa mengikuti rute ini untuk memudahkan permainan. 

2. Temukan Peti Kayu untuk Eksplorasi 100%

Hampir semua pemain Genshin Impact tahu kalau di open world kita harus mencari peti harta karun dan menyelesaikan puzzle supaya bisa dapat hadiah. Tapi masih banyak yang belum tahu kalau peti kayu itu juga sama pentingnya. Eksplorasi jadi lebih lengkap kalau kita berhasil memburu peti kayu juga di Genshin Impact map.

Saat ini, ada total 150 peti kayu yang terdaftar di peta interaktif Genshin Impact. Semua peti kayunya sekarang ada di 2 negara, yaitu Inazuma dan Liyue. Ada apa sih di dalam 150 peti kayu itu? Ternyata ada Mora, mata uang di Genshin Impact yang bisa digunakan untuk membeli item dan untuk upgrade karakter kita. Selain itu, Mora juga berguna untuk crafting dan upgrade Artifacts

3. Temukan Peti Harta Karun Tersembunyi

Menjelajah open world di Genshin Impact memang tujuan utamanya adalah berburu peti harta karun. Biasanya, pemain bisa menemukan peti harta karun rahasia dengan menyalakan Elemental Monument, menyalakan obor, memecahkan tumpukan batu besar, dan beberapa cara lainnya lagi. Mencari-cari peti sendiri memang seru, tapi Tevyat terlalu luas. Bisa-bisa kita menghabiskan waktu kalau mencari sendiri.

Untungnya ada peta interaktif Genshin Impact map yang menandakan berbagai lokasi peti harta karun. Pemain juga bisa memilih tujuan sesuai apa yang mereka sedang butuhkan. Jadi mencari peti harta karun tersembunyi pun tak akan membuang waktu main!

4. Panen Kayu dan Pancing Ikan

Aktivitas yang tak kalah penting adalah memanen kayu dan memancing ikan. Aktivitas ini akan menambah perbendaharaan pemain dan pasti membantu sepanjang permainan. Nah, ada beberapa jenis kayu dan spesies ikan yang hanya bisa ditemukan di area tertentu saja. 

Inilah gunanya Genshin Impact map. Pemain jadi lebih mudah menemukan di mana mereka bisa menemukan kayu tertentu dan memancing spesies ikan yang dibutuhkan. Tak perlu buang-buang waktu, begitu butuh langsung saja pergi ke area tersebut. 

5. Temukan Puzzle yang Belum Rampung 

Di Inazuma ada banyak sekali puzzle yang bisa diselesaikan pemain untuk dapat hadiah berupa peti harta karun. Mulai dari Cube Devices sampai Light-Up Tile Puzzle, semuanya sama-sama menarik. Di map, memang tidak ditunjukkan terkait tugas ini, tapi ditunjukkan satu-persatu lokasi persis di mana puzzle berada. 

Selanjutnya, pemain bisa menggunakan fitur Hide Pin untuk membuka puzzle yang sudah diselesaikan. Hadiah peti harta karun langsung didapat, di peta nanti hanya akan tersisa lokasi puzzle yang belum diselesaikan saja. Jadi selanjutnya pemain bisa dengan mudah fokus ke puzzle selanjutnya dan harta yang terkumpul pun makin banyak!

6. Gunakan Fitur Zoom

Begitu membuka peta interaktif Genshin Impact, gambarnya terlihat kecil dengan begitu banyak pin di atasnya. Kalau dibiarkan begitu saja, tentu akan tetap membingungkan dan tidak begitu membantu. Jadi jangan lupa manfaatkan zoom untuk mengecek tiap titik dan tiap pin. Setelah itu, sroll ke atas atau ke bawah untuk menjelajah sesuai kebutuhan. 

7. Cek Pin Observasi

Jangan lupa cek pin observasi di peta. Di dalamnya tersedia berbagai info lengkap yang dibutuhkan pemain. Bukan hanya lokasi peti harta karun, tapi juga ada tiap jenis musuh dan bos yang harus kita kalahkan ke depannya. Jadi kita bisa bersiap-siap sebelum melawan. Selain itu ada berbagai macam info tentang hewan dan ikan, sampai batu-batuan serta tantangan yang harus kita hadapi. 

Main Genshin Impact Makin Seru dengan Paket Unlimited dari XL PRIORITAS

Biar bisa main lebih Genshin Impact seharian tanpa memikirkan kota yang terbatas, gunakan paket unlimited dengan paket internet dari XL PRIORITAS! Kuota datanya unlimited, ditambah berbagai paket menguntungkan lainnya. 

Ini dia pilihan paket internet unlimited dari XL PRIORITAS:

  • PRIORITAS SILVER Rp 70,000

Unlimited Kuota Apps

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

100 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

  • PRIORITAS GOLD Rp 100,000

Unlimited Kuota Data with FUP 60GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

150 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

VIDIO Platinum 30 hari.

  • PRIORITAS PLATINUM: Rp 135,000

Unlimited Kuota Data with FUP 100GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

250 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

3 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

  • PRIORITAS DIAMOND: Rp 180,000

Unlimited Kuota Data with FUP 150GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

350 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

7 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

  • PRIORITAS ULTIMA : Rp. 300.000

Unlimited Kuota Data with FUP 300GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

Unlimited telepon ke operator lain

Unlimited SMS ke semua operator

30 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

* Setiap paket internet Unlimited memiliki batas yang berbeda-beda sesuai Fair Usage Policy (FUP) yang berlaku

Harga paketnya terjangkau, bisa disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Tak perlu lagi khawatir kuota habis di tengah permainan! Langsung saja dapatkan paketnya dengan mudah di laman XL PRIORITAS dan selesaikan pembayaran via online. Yuk, dapatkan sekarang juga!