teknologi-5g

Perkembangan teknologi yang semakin pesat setiap tahunnya membuat kebutuhan masyarakat terhadap koneksi internet yang cepat dan stabil semakin tinggi. Hal inilah yang menjadi salah satu alasan lahirnya teknologi 5G.

Beruntungnya, kini jaringan telekomunikasi terbaru ini sudah masuk ke Indonesia. Artinya, bagi pengguna ponsel dan perangkat lain yang sudah kompatibel dengan jaringan 5G, bisa mencoba teknologi terbaru ini dan merasakan koneksi internet yang lebih cepat.

Namun, sebenarnya apa itu teknologi 5G dan keunggulannya dibanding jaringan 4G? Temukan informasi selengkapnya dalam artikel di bawah ini.

Apa Itu Teknologi 5G?

Jaringan 5G adalah teknologi jaringan seluler generasi kelima yang memberikan layanan kecepatan internet lebih tinggi mencapai 20 kali lebih cepat dibanding generasi sebelumnya, yakni 4G. Jaringan 5G ini menjanjikan kecepatan internet seluler yang setara dengan penggunaan Wi-Fi.

Penelitian mengenai jaringan 5G sudah dilakukan sejak tahun 2016 oleh Michael Lemke, seorang ahli fisika berkebangsaan Jerman. Hingga kini penyebaran jaringan 5G sudah mulai menyebar ke berbagai negara, termasuk Indonesia.

Bahkan kini mulai bermunculan perangkat seluler yang menyediakan layanan internet 5G bagi penggunanya. Hal ini menandakan bahwa teknologi 5G di Indonesia sudah mulai masif dan dikenal oleh masyarakat.

Kelebihan dan Kekurangan Teknologi 5G

Sebagai jaringan yang memiliki kontribusi besar terhadap kemajuan teknologi komunikasi, tentu terdapat sejumlah kelebihan dan kekurangan dari jaringan 5G. Berikut adalah kelebihan dan kekurangan tersebut.

A. Kelebihan

Beberapa kelebihan jaringan 5G, antara lain:

  1. Koneksi yang lebih luas. Teknologi ini memiliki kapasitas yang besar hingga 100 kali, sehingga dapat beradaptasi dengan berbagai perangkat. Oleh karena itu, ada lebih banyak perangkat berbasis smart yang bisa terhubung serta beradaptasi dengan jaringan 5G.
  2. Memiliki risiko delay yang minim. Jaringan 5G memiliki risiko delay yang minim, bahkan hampir tidak ada. Jaringan ini memiliki waktu detail hanya sekitar 4-5 milidetik. Hal inilah yang memungkinkan pengguna jaringan 5G bisa menonton video beresolusi tinggi tanpa mengalami buffering.
  3. Lebih hemat energi. Jaringan ini memang dilahirkan untuk mengurangi penggunaan energi. Menurut riset, jaringan 5G memiliki kemampuan untuk mengurangi konsumsi energi sebesar 10% dengan cara mengurangi trafik data. Selain itu, kecepatan transmisi data yang sangat cepat juga turut mendukung teknologi hemat energi ini.
  4. Kecepatan internet yang Ultra-Rendah. Jaringan 5G menawarkan kecepatan internet yang sangat tinggi, bahkan jauh melampaui 4G. Hal ini memungkinkan unduhan dan unggahan data selesai dalam waktu instan.
  5. Kinerja yang konsisten. Teknologi ini memiliki kemampuan menangani beban data yang tinggi, tetapi tetap memberi kecepatan yang konsisten. Oleh karena itu, jaringan 5G dapat meningkatkan pengalaman pengguna, termasuk di area yang padat penduduk.
  6. Kapasitas jaringan yang ekstrem. Jaringan 5G dapat menangani jutaan perangkat sekaligus dalam satu kilometer persegi serta mendukung koneksi IoT.

B. Kekurangan

Selain memiliki sejumlah kelebihan, teknologi terbaru ini juga terdapat beberapa kekurangan, seperti:

  1. Masalah privasi dan keamanan. Kemudahan dan kecepatan mentransfer data sering kali dibarengi dengan tingkat keamanan yang lebih rentan. Hal ini juga terjadi pada jaringan 5G yang memiliki risiko masalah privasi dan keamanan data.
  2. Frekuensi radio yang penuh. Jaringan 5G hadir dengan 6 GHz, sehingga dapat menimbulkan masalah karena susunan pita frekuensi radio sudah penuh.
  3. Daya tembus yang minim. Meski jaringan 5G mempunyai koneksi yang lebih cepat, tetapi daya tembusnya cenderung masih minim. Berbeda halnya dengan generasi sebelumnya yang bisa menembus penghalang, seperti tembok, gedung, pohon, hingga beton.

Manfaat Penggunaan Teknologi 5G

Walaupun hingga sekarang penggunaan jaringan 5G di Indonesia belum merata di setiap daerah, tetapi hal tersebut tidak menghilangkan berbagai manfaat yang bisa Anda rasakan dengan menggunakan jaringan ini. Berbagai manfaat tersebut antara lain sebagai berikut.

  1. Membuka pintu inovasi teknologi baru di berbagai bidang yang membutuhkan kecepatan dan latensi ultra-rendah, seperti smart city, aplikasi kesehatan yang canggih, dan kendaraan otonom.
  2. Memungkinkan peningkatan konektivitas yang lebih baik untuk perangkat IoT, termasuk sensor, kamera, serta peralatan smart home.
  3. Pengguna bisa menikmati streaming video berkualitas tinggi hingga 8k, menggunakan aplikasi VR dan augmentasi dengan performa mulus, serta bermain game online dengan latensi rendah.
  4. Jaringan 5G dalam sektor industri digunakan untuk otomatisasi dan kontrol yang lebih efisien dengan kemampuan menghubungkan berbagai perangkat dan sistem secara real-time.

Tertarik untuk Beralih Menggunakan Teknologi 5G?

Banyaknya keunggulan dan manfaat yang diberikan jaringan 5G sebagai teknologi internet seluler terbaru, tentu membuat banyak orang tergiur untuk mencobanya. Jika perangkat yang Anda gunakan sudah kompatibel dengan jaringan ini, maka tidak ada salahnya untuk mencoba.

Namun, tidak perlu khawatir jika perangkat Anda belum kompatibel dengan jaringan 5G. Sebab, layanan internet unlimited XL PRIORITAS juga memberikan koneksi internet yang lancar dan stabil, termasuk bagi pengguna jaringan 4G. Dengan menggunakan layanan internet unlimited dari XL PRIORITAS, Anda bisa berselancar di internet hingga menonton video berkualitas tinggi, dengan koneksi internet yang stabil. Tertarik mencobanya? Yuk, berlangganan paket internet unlimited XL PRIORITAS sekarang juga!