Core

Perencanaan keuangan merupakan semacam peta yang membantu Anda untuk mencapai tujuan finansial di masa depan. Perencanaan ini bisa dilakukan sendiri atau dengan bantuan profesional. Rencana keuangan menggambarkan kondisi keuangan Anda saat ini, apa saja tujuan keuangan di masa depan dan strategi apa yang harus diterapkan untuk mencapai tujuan. 

Dalam rencana keuangan yang baik harus termasuk detail tentang cashflow Anda, tabungan, hutang, investasi, asuransi dan elemen lainnya yang termasuk ke dalam elemen keuangan kita. Nah, supaya lebih paham dengan perencanaan keuangan, simak info lengkapnya berikut ini. 

Apa Itu Perencanaan Keuangan?

Perencanaan keuangan adalah proses berkelanjutan yang melihat gambaran kondisi keuangan Anda secara keseluruhan untuk menciptakan strategi yang tepat agar bisa mencapai tujuan jangka pendek dan jangka panjang. Dengan merencanakan keuangan, bisa mengurangi tekanan dan stres yang diakibatkan karena uang dan membantu memiliki dana yang cukup untuk masa pensiun. 

Membuat rencana keuangan sangat penting karena memungkinkan Anda untuk memanfaatkan aset dengan seoptimal mungkin dan memberikan rasa percaya diri untuk mengatasi berbagai masalah keuangan yang mungkin terjadi. 

Kini membuat rencana keuangan makin mudah. Selain bisa Anda buat sendiri, Anda juga bisa minta bantuan ahli keuangan. Saat ini juga ada layanan online seperti penasihat robot yang jauh lebih mudah diakses kapan pun dan di mana pun. 

Manfaat Perencanaan Keuangan

Tentu membuat rencana keuangan memiliki banyak dampak positif bagi sisi finansial Anda. Di antaranya adalah:

  • Rencana keuangan dapat meningkatkan pemahaman kita akan kondisi keuangan saat ini dan bagaimana cara memperbaiki atau memaksimalkannya
  • Perencanaan keuangan akan memeriksa seluruh pemasukan dan pengeluaran kita
  • Menetapkan apa tujuan jangka pendek dan jangka panjang dengan jelas, sehingga kita lebih termotivasi untuk mengatur keuangan dengan baik
  • Menjelaskan apa yang bisa dilakukan untuk mencapai tujuan finansial
  • Membuat kita lebih fokus untuk mengatasi masalah (jika ada), seperti mengurangi pengeluaran di sektor tertentu yang kurang esensial dan mengurangi berhutang
  • Meningkatkan probabilitas untuk melalui rintangan dalam keuangan
  • Memaksimalkan aset yang sudah dimiliki agar bisa dimanfaatkan lebih baik lagi
  • Mengajarkan kita untuk selalu memonitor keuangan dan terhindar dari mengeluarkan uang untuk hal-hal yang kurang perlu
  • Membantu keluar dari masalah keuangan dan mengurangi stres yang diakibatkan oleh kondisi finansial.

Kapan Harus Membuat Rencana Keuangan?

Perencanaan keuangan selalu menguntungkan bagi siapa saja yang ingin memastikan bahwa mereka bisa mengatur keuangan mereka dengan cara yang terbaik dan paling sesuai dengan kondisi mereka. Rencana keuangan bisa dibuat kapan saja. Entah itu pegawai atau pebisnis yang baru memiliki penghasilan atau yang sudah bekerja selama bertahun-tahun. 

Selain itu, di bawah ini ada beberapa contoh keadaan yang sangat membutuhkan dibuatnya rencana keuangan. Kondisi berikut ini juga sekaligus merupakan sinyal untuk menyesuaikan rencana keuangan yang sudah dibuat sebelumnya:

  • Mendapat pekerjaan baru yang berdampak pada jumlah pemasukan, pengeluaran baru atau peluang baru
  • Perubahan jumlah pemasukan yang dapat berpengaruh pada kemampuan membayar pengeluaran, membayar hutang dan menabung
  • Event besar dalam kehidupan, seperti menikah, memiliki anak, bahkan hingga perceraian yang berpengaruh pada kebutuhan sehari-hari dan kebiasaan belanja
  • Kondisi kesehatan yang membutuhkan biaya dalam jumlah besar dan terpaksa harus mengambil dari tabungan yang sudah ada
  • Mendapat rezeki nomplok, seperti dari warisan atau pembayaran asuransi dan lain sebagainya, yang dapat berpengaruh pada upaya untuk mencapai tujuan finansial (misalnya punya lebih banyak dana untuk investasi atau bisa membayar hutang lebih cepat).

Cara Membuat Rencana Keuangan

Anda tak punya masalah saat berhadapan dengan angka? Maka mungkin Anda bisa membuat rencana keuangan sendiri. Tapi kalau Anda tipe yang kesulitan dengan angka, maka sebaiknya minta bantuan profesional. Setelah itu, cobalah lakukan beberapa langkah di bawah ini: 

1. Mulai Menabung Dana Darurat

Tidak ada yang ingin sakit atau mengalami kecelakaan. Tapi hal-hal seperti ini kadang tak dapat dihindari. Karena itu dibutuhkan tabungan dana darurat untuk mengatasi hal tak terduga semacam ini, sehingga tidak mengganggu dana lainnya. 

2. Lunasi Hutang

Hindari menunda-nunda membayar hutang. Perlakukan hutang seperti kewajiban membayar tagihan. Jadi begitu menerima gaji, keluarkan dulu untuk membayar hutang dan tagihan. Dengan cara ini, hutang tidak akan berbunga dan bertumpuk. 

3. Atur Pengeluaran

Bagi pengeluaran menjadi kewajiban seperti hutang dan tagihan, kebutuhan seperti belanja kebutuhan rumah tangga dan hal-hal yang kurang esensial seperti hiburan dan belanja karena keinginan. Dari sini, Anda akan lebih mudah mengatur pengeluaran dengan lebih bijak.

4. Rencanakan Investasi

Tiap orang memiliki ketertarikan yang berbeda terkait investasi. Ada yang suka investasi berisiko tinggi tapi bisa mendapat return yang tinggi pula. Sementara yang lain lebih suka investasi berisiko rendah dengan pendapatan yang stabil. Apa pun jenis investasi yang Anda suka, mulailah berencana dari sekarang dan segera diwujudkan.

Rencanakan Biaya Internet dengan XL PRIORITAS 

Biaya internet pasti masuk dalam perencanaan keuangan bulanan Anda karena sekarang hampir semua aspek kehidupan kita menggunakan internet. Gunakan paket internet yang jaringannya lancar dan stabil dan harganya terjangkau, seperti paket PRIORITAS Unlimited dari XL PRIORITAS. Nikmati kuota unlimited plus kuota telepon, SMS, hingga cashback roaming

Ini dia 5 pilihan paket internet unlimited dari XL PRIORITAS:

  • PRIORITAS SILVER Rp 70,000

Unlimited Kuota Apps

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

100 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

  • PRIORITAS GOLD Rp 100,000

Unlimited Kuota Data with FUP 60GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

150 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

VIDIO Platinum 30 hari.

  • PRIORITAS PLATINUM: Rp 135,000

Unlimited Kuota Data with FUP 100GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

250 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

3 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

  • PRIORITAS DIAMOND: Rp 180,000

Unlimited Kuota Data with FUP 150GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

350 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

7 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

  • PRIORITAS ULTIMA : Rp. 300.000

Unlimited Kuota Data with FUP 300GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

Unlimited telepon ke operator lain

Unlimited SMS ke semua operator

30 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

* Setiap paket internet Unlimited memiliki batas yang berbeda-beda sesuai Fair Usage Policy (FUP) yang berlaku

Pilihan paket internet yang beragam dan lengkap, cukup beli satu paket saja dan semua kebutuhan sudah terpenuhi. Harganya pun terjangkau, sesuaikan dengan perencanaan keuangan Anda. Yuk, segera dapatkan paketnya di aplikasi MyXL dan nikmati berbagai fiturnya.