Core

Belakangan ini, edit video di CapCut sedang populer. Banyak video di TikTok yang masuk FYP dan viral ternyata diedit menggunakan aplikasi ini. Mau tahu bagaimana cara edit video di CapCut? Sebelumnya, kenalan dulu yuk dengan aplikasi ini. 

Sekilas Tentang CapCut

CapCut adalah aplikasi mengedit video yang dikembangkan oleh developer ByteDance dari China. Dirilis tahun 2017 dengan nama Jianying, aplikasi ini kemudian dirilis ke pasar yang berbeda dengan nama Viamaker oleh Shenzhen Lianmeng Technology. Di tahun 2018, Viamaker lalu dibeli oleh ByteDance. Jianying baru mengglobal di bulan April 2020. 

Agar namanya lebih global, pada Desember 2020 ByteDance pun melakukan rebranding dengan nama CapCut. Aplikasi ini viral karena menawarkan cara mengedit yang sangat mudah, bahkan bagi pemula sekalipun. Penggunanya bisa menambahkan stiker, soundtrack, sampai efek spesial. Video pun jadi jauh lebih menarik. 

Seiring dengan makin banyak orang yang menggunakan TikTok, kedua aplikasi ini pun bekerja sama. Pengguna TikTok bisa mengedit video mereka dengan CapCut. Kerja sama keduanya pun terbukti menguntungkan selama 3 tahun ke belakang.

Kelebihan Menggunakan CapCut

Berikut ini kelebihan menggunakan CapCut untuk edit video:

  • Tampilan antarmuka simpel dan mudah digunakan
  • Tersedia banyak lagu dengan hak cipta
  • Banyak pilihan template menarik
  • Tersedia efek spesial, filter dan transisi yang trendi
  • Tersedia dalam lebih dari 20 bahasa
  • Hasil edit bisa dibagikan ke TikTok dengan mudah tanpa watermark
  • Hampir semua fitur gratis.  

3 Cara Edit Video di CapCut

Mau edit video di CapCut? Ini dia caranya:

1. Cara Edit di CapCut untuk Pemula

Setelah mengunduh CapCut, izinkan agar aplikasi ini bisa mengakses ke galeri di HP Anda. Setelah itu klik ikon + New Project yang muncul begitu Anda membuka aplikasi. Setelah itu, ini dia langkah-langkah yang harus dilakukan pemula:

  • Pilih video dari galeri yang akan diedit, lalu tekan Add
  • Masuk halaman editor, di sini Anda akan berhadapan dengan banyak fitur
  • Ingin menggabungkan video? Klik ikon + yang ada di layar kanan bawah
  • Di layar bawah ada berbagai menu untuk mengedit, kalau ingin menambahkan suara, klik opsi Audio
  • Klik Sounds dan pilih salah satu lagu yang sudah tersedia di CapCut
  • Kalau ingin menggunakan audio di HP Anda, klik Your Sounds
  • Atur waktu lagu yang sudah dipilih, misalnya lagu berdurasi 3 menit, kita bisa pilih sendiri bagian lagu mana yang ingin dipakai dalam video 30 detik, misalnya
  • Kalau di video asli ada audionya, maka pastikan Anda Mute audio aslinya supaya suaranya tidak bertumpuk
  • Tambahkan Stiker, Efek, dan Teks dari opsi yang ada di samping Audio
  • Ingin menghilangkan watermark logo CapCut? klik logonya dan klik Delete
  • Kalau sudah puas dengan hasil editan Anda, klik Export yang ada di sebelah kanan atas
  • Pilih resolusi video dan frame rate
  • Klik Export dan tunggu hingga video sudah benar-benar selesai tersimpan.

Proses mengedit sudah selesai. Kalau ingin langsung dibagikan ke TikTok atau media sosial lainnya, cukup klik ikon aplikasi yang tersedia. Kalau hanya ingin disimpan saja, klik Done dan video akan tersimpan di HP Anda. 

2. Cara Edit Video Menjadi Anime 

Mau mencoba tren di TikTok yang seru? Anda bisa mencoba edit foto menjadi anime yang bergerak dan ditambahkan lagu. Cara mengeditnya mudah, yaitu:

  • Klik + New Project
  • Pilih salah satu foto Anda yang ada di galeri
  • Klik menu Filter, lalu klik Gaya, dan klik Uap
  • Ubah lingkaran yang ada di kiri layar menjadi 40 dan ceklis
  • Klik Pengaturan Filter, atur saturasinya menjadi 50, kontras 50, cahaya -10 dan pertajam di angka 100
  • Klik ceklis
  • Klik opsi Efek dan pilih Border Kartun
  • Atur tingkat kabur sesuai selera
  • Klik Export dan tunggu hingga selesai 
  • Bagikan langsung ke TikTok atau ke media sosial lainnya
  • Kalau ingin disimpan saja, klik Done

3. Cara Membuat Transisi 

Video transisi dibuat dari beberapa kumpulan foto yang diiringi dengan musik. Perpindahan antara satu foto dengan foto lainnya dibuat mulus dan keren. Begini cara membuatnya dengan mudah di CapCut:

  • Klik + New Project
  • Pilih foto-foto yang ada di galeri HP Anda satu persatu, supaya hasilnya oke sebaiknya gunakan 15 – 20 foto
  • Langsung beralih ke bagian paling akhir dulu yang ada logo CapCut, klik Delete
  • Tambahkan suara dengan menekan opsi Audio
  • Pilih sendiri lagu yang ada di CapCut, kalau ingin video viral, pilih lagu yang sedang trending
  • Klik Match Cut dan tandai bagian lagu yang ingin digunakan lalu klik +Add Beat
  • Tambahkan fitur transisi di foto pertama, klik opsi Animation, lalu klik Combo dan pilih transisi Yo-yo 2
  • Gunakan transisi Slip and Slide 1 untuk foto ke-2, ke-4, ke-6 dan ke-8
  • Lalu pilih transisi Slip and Slide 2 untuk foto ke-3, ke-5 ke-7 dan ke-9
  • Tambahkan efek di foto pertama dengan klik Effect dan pilih salah satunya
  • Klik Export dan simpan video. 

Edit Video Makin Lancar dengan Paket Internet XL PRIORITAS

Untuk mengunduh CapCut, pastikan Anda sudah punya paket internet dari XL PRIORITAS yang koneksinya lancar dan stabil. Setelah selesai mengedit, kuota internet juga diperlukan untuk mengunggahnya di media sosial.

Yuk, pilih salah satu paket internet unlimited dari XL PRIORITAS berikut ini:

  • PRIORITAS SILVER Rp 70,000

Unlimited Kuota Apps

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

100 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

  • PRIORITAS GOLD Rp 100,000

Unlimited Kuota Data with FUP 60GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

150 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

VIDIO Platinum 30 hari.

  • PRIORITAS PLATINUM: Rp 135,000

Unlimited Kuota Data with FUP 100GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

250 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

3 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

  • PRIORITAS DIAMOND: Rp 180,000

Unlimited Kuota Data with FUP 150GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

350 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

7 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

  • PRIORITAS ULTIMA : Rp. 300.000

Unlimited Kuota Data with FUP 300GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

Unlimited telepon ke operator lain

Unlimited SMS ke semua operator

30 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

* Setiap paket internet Unlimited memiliki batas yang berbeda-beda sesuai Fair Usage Policy (FUP) yang berlaku

Dengan harga terjangkau, dalam satu paket kita sudah mendapat paket telepon, SMS, paket data, roaming cashback sampai VIDIO Platinum gratis! Langsung saja dapatkan paketnya di website XL PRIORITAS atau di aplikasi MyXL dan nikmati keuntungannya!