Side hustle adalah sesuatu yang ingin dimiliki banyak orang, terutama sekarang, di tengah kebutuhan yang kian tinggi. Dengan melakukan side hustle, Anda bisa mendapatkan penghasilan tambahan yang jumlahnya bisa jadi lebih besar daripada pekerjaan utama.
Anda pasti tertarik, kan? Agar mendapatkan ide side hustle yang mungkin bisa Anda lakukan, yuk lebih mengenal apa itu side hustle dan juga kelebihannya. Simak juga beberapa ide jenis side hustle di bawah ini.
Mengenal Side Hustle
Side hustle adalah pekerjaan yang dilakukan di waktu luang, di luar pekerjaan utama, tujuannya pada umumnya untuk mendapat penghasilan tambahan. Jenis pekerjaan yang dilakukan sangat luas. Ada yang memilih side hustle dengan fokus pekerjaan yang tak jauh dari pekerjaan utamanya. Namun ada juga yang lebih memilih jenis side hustle yang benar-benar berbeda dari pekerjaan utama agar tidak membosankan.
Apakah side hustle sama dengan side job? Kira-kira hampir sama, tapi side job lebih mengikat dan pada umumnya berdasarkan perjanjian atau kontrak. Sedangkan side hustle bisa dilakukan dengan lebih fleksibel, lebih disesuaikan dengan waktu dan kemampuan orang yang melakukannya.
Kelebihan Side Hustle
Apa sih kelebihan side hustle? Berikut ini beberapa di antaranya:
1. Mendapatkan Penghasilan Ekstra
Tentu kelebihan utamanya adalah bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Bukan hanya gaji tetap yang didapat dari pekerjaan utama, tapi dapat penghasilan lebih dari sumber yang lain. Dengan begitu, kondisi finansial bisa lebih stabil.
2. Peluang Mengejar Minat
Tidak semua orang beruntung mendapatkan pekerjaan utama yang sesuai dengan minat. Lewat side hustle, seseorang punya peluang untuk melakukan pekerjaan yang lebih sesuai dengan minatnya. Banyak orang yang merasa terpuaskan impian berkariernya lewat side hustle.
3. Membuka Lebih Banyak Peluang
Side hustle memang pekerjaan ekstra. Tapi bukan tidak mungkin kalau kita justru bisa mendapat banyak peluang dari sana. Entah itu relasi baru atau terbukanya peluang pekerjaan baru yang sebelumnya mungkin tidak terpikirkan.
4. Kesempatan Belajar Hal Baru
Kalau di pekerjaan utama kita hanya bisa mengerjakan hal yang sama setiap hari, dengan side hustle mungkin saja berbeda. Ada peluang untuk mengerjakan berbagai hal baru, jadi kita bisa belajar hal-hal baru yang tidak kita pahami sebelumnya.
Ide Side Hustle
Side hustle bisa Anda lakukan dari mana pun. Kebanyakan orang melakukannya dari rumah. Ada banyak hal yang bisa dilakukan, di antaranya adalah:
1. Mengajar Kelas Online
Tren kursus saat ini adalah mengikuti kelas online. Jauh lebih mudah diakses, siapa pun bisa ikut belajar tanpa harus berada di kelas yang sama. Kalau Anda punya keahlian lebih, mengajar kelas online bisa jadi side hustle yang menyenangkan.
Kursus yang diajarkan sangat variatif. Mulai dari mengajar bahasa asing, public speaking, memasak, merajut, dan masih banyak lagi. Cara membuka kelas juga beragam. Ada yang berupa video tutorial lalu dijual, ada juga yang berupa kelas live online lewat Zoom. Yang pasti, peserta kelas harus membayar terlebih dahulu baru bisa mendapat link kelasnya.
2. Kreatif Digital
Saat ini konten digital makin banyak kita lihat di mana-mana, mulai dari media sosial sampai platform streaming. Jasa kreatif digital sedang banyak dibutuhkan, entah itu untuk mengedit video, desainer grafis, dan lain sebagainya. Selain itu, kalau Anda sudah punya hasil desain digital dan ingin menjualnya, sekarang juga jalannya lebih terbuka.
3. Menulis
Banyak perusahaan yang mencari penulis paruh waktu untuk mengerjakan berbagai kebutuhan tulisan. Misalnya editorial, artikel SEO dan masih banyak lagi. Perusahaan ini tidak mengharapkan penulis untuk bekerja penuh dan penulis bisa bekerja dari mana saja.
4. Penerjemah
Pekerjaan sebagai penerjemah masih dibutuhkan. Entah itu menerjemahkan dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia atau dari bahasa asing lainnya. Yang membutuhkan jasa ini pun beragam. Ada yang dari perusahaan maupun untuk kebutuhan pribadi.
5. Menjual Hasil Karya Sendiri
Anda tipe orang yang kreatif? Entah itu melukis, menjahit, merajut, atau hobi kreatif lainnya, Anda bisa menjualnya via online sekarang. Dari sekedar hobi bukan tidak mungkin jadi sesuatu yang menghasilkan. Buat karya seni yang menarik, foto dengan baik dan jelas, lalu upload di toko online. Jangan lupa sebarkan ke orang terdekat dan teman-teman.
6. Menyewakan Kamar atau Rumah
Di rumah Anda masih ada kamar yang tidak dipakai sehari-hari? Sekarang sudah biasa untuk menyewakan kamar, terutama untuk orang yang sedang bepergian. Anda harus bisa menjadi tuan rumah yang ramah dan menyediakan layanan kebersihan agar kamar tetap dalam keadaan bersih hingga mendapat review positif dari tamu.
7. Menjual Hasil Foto
Makin banyak orang yang gemar fotografi. Kalau Anda termasuk salah satunya, hobi ini bisa dimanfaatkan untuk jadi side hustle. Hasil foto sekarang bisa dijual di berbagai situs fotografi. Tiap kali ada yang membeli foto Anda, penghasilan tambahan pun didapat.
Cari Peluang Side Hustle dengan Paket Internet Unlimited XL PRIORITAS
Ada banyak sekali ide side hustle yang bisa Anda optimalkan. Coba cari idenya dengan paket internet yang lancar dari XL PRIORITAS. Tersedia paket internet Unlimited yang tak hanya terdiri dari kuota internet saja, tapi juga kuota telepon, SMS, dan masih banyak lagi fitur lainnya.
Ini dia 5 paket internet unlimited yang bisa Anda pilih dari XL PRIORITAS:
- PRIORITAS SILVER Rp 70,000
Unlimited Kuota Apps
Unlimited telepon ke XL dan AXIS
100 menit telepon ke operator lain
1000 SMS ke semua operator
- PRIORITAS GOLD Rp 100,000
Unlimited Kuota Data with FUP 60GB*
Unlimited telepon ke XL dan AXIS
150 menit telepon ke operator lain
1000 SMS ke semua operator
VIDIO Platinum 30 hari.
- PRIORITAS PLATINUM: Rp 135,000
Unlimited Kuota Data with FUP 100GB*
Unlimited telepon ke XL dan AXIS
250 menit telepon ke operator lain
1000 SMS ke semua operator
3 hari Roaming Cashback
VIDIO Platinum hingga 1 tahun.
- PRIORITAS DIAMOND: Rp 180,000
Unlimited Kuota Data with FUP 150GB*
Unlimited telepon ke XL dan AXIS
350 menit telepon ke operator lain
1000 SMS ke semua operator
7 hari Roaming Cashback
VIDIO Platinum hingga 1 tahun.
- PRIORITAS ULTIMA : Rp. 300.000
Unlimited Kuota Data with FUP 300GB*
Unlimited telepon ke XL dan AXIS
Unlimited telepon ke operator lain
Unlimited SMS ke semua operator
30 hari Roaming Cashback
VIDIO Platinum hingga 1 tahun.
* Setiap paket internet Unlimited memiliki batas yang berbeda-beda sesuai Fair Usage Policy (FUP) yang berlaku
Biaya paket internet Unlimited XL PRIORITAS yang terjangkau memudahkan Anda mendapatkan akses internet setiap saat. Langsung saja dapatkan paketnya di aplikasi MyXL dan nikmati berbagai keuntungannya sekarang juga!