Core

Kita semua mungkin pernah mengalami ada kebutuhan yang tak terduga harus segera diatasi. Entah itu tabrakan ringan, biaya medis yang tiba-tiba datang, kehilangan pekerjaan, dan masih banyak lagi penyebab lainnya. Besar atau kecil, tak dapat dipungkiri memiliki dana darurat itu bisa sangat membantu di momen tak terduga ini. 

Masalahnya, sering kali kita merasa penghasilan per bulan sudah sangat pas untuk memenuhi berbagai kebutuhan dan untuk tabungan dana pensiun. Bagaimana bisa menyisihkan lagi untuk dana darurat? Yuk, simak tips menabung dana darurat yang efektif di bawah ini. 

Tips Menabung Dana Darurat

Memiliki dana darurat merupakan cara yang esensial untuk melindungi diri kita sendiri agar bisa mengatasi berbagai masalah. Dengan menyisihkan sebagian dari penghasilan kita, meskipun sedikit saja, dana inilah yang nantinya akan membantu kita agar cepat bangkit dari berbagai masalah. Supaya bisa menabung dana darurat, ini dia beberapa tips yang bisa Anda lakukan:

1. Tentukan Tujuan

Tidak semua orang punya kebiasaan menabung, karena itu memiliki 2 tabungan untuk dana pensiun dan dana darurat bisa terasa sangat berat. Kebiasaan menabung inilah yang harus kita bangun. Cara pertama agar ada motivasi menabung adalah menetapkan tujuan menabung. Banyak orang yang sulit sekali berkomitmen menabung karena tidak ada tujuan yang spesifik. Karena itu, mereka cenderung lebih mudah menghabiskan uang. 

2. Mulai dari Jumlah Kecil

Langsung menabung dalam jumlah besar mungkin akan terasa berat. Jadi mulailah dengan jumlah yang kecil saja dulu. Misalnya Rp 50.000 atau Rp 100.000 per bulan. Kalau sudah dijadikan kebiasaan, maka kita tidak akan bermasalah dengan menyisihkan uang setiap bulan. Bahkan mungkin ke depannya bisa menyisihkan dalam jumlah lebih banyak lagi. Dari jumlah yang kecil ini, kalau konsisten, maka hasilnya akan banyak juga. 

3. Usahakan Miliki Tabungan untuk 3 – 6 Bulan

Tips yang ketiga ini sangat disarankan oleh ahli perencana keuangan. Keuangan kita baru aman kalau punya tabungan yang jumlahnya setidaknya setara dengan 3 bulan pengeluaran kita. Akan lebih baik lagi kalau bisa punya tabungan 6 bulan pengeluaran. 

Dengan jumlah sebesar itu, kalaupun terjadi hal tak terduga seperti pemutusan hubungan kerja, kita masih punya waktu kira-kira maksimal 6 bulan untuk mendapatkan pekerjaan baru. Tak perlu kelabakan meski belum punya pendapatan. 

4. Jangan Sentuh Tabungan untuk Hal yang Bukan Darurat

Sudah mengumpulkan cukup banyak di rekening dana darurat tapi belum ada kejadian darurat yang menimpa kita? Jangan sampai tergoda untuk menyentuh rekening itu, apalagi untuk pengeluaran yang sifatnya tidak darurat. Misalnya untuk beli gadget baru atau liburan. Kita tidak akan pernah tahu apa yang terjadi bulan depan atau 2 bulan lagi. Jangan sampai tabungan dana darurat habis untuk hal-hal yang kurang penting. 

5. Transfer Secara Otomatis

Merasa sangat kesulitan menyisihkan penghasilan untuk dana darurat tiap bulannya? Ada baiknya kalau sengaja membuka tabungan otomatis. Atur tanggal di hari gajian, misalnya, supaya jumlah tabungan tiap bulan langsung ditransfer secara otomatis ke rekening tabungan. Dengan begitu, kita menerima gaji sudah dalam keadaan terpotong. Tak perlu merasa kesulitan lagi untuk menyisihkannya sendiri. 

6. Menabung Lagi Kalau Dananya Terpakai

Tabungan dana darurat akhirnya terpakai untuk satu dan lain hal? Usahakan mulai lagi menabung dari awal. Kalau terpakainya untuk kebutuhan darurat tidak masalah, karena memang itu tujuan dibuatnya tabungan tersebut. 

7. Monitor Progresnya Setiap Bulan

Ada baiknya untuk selalu memonitor progres tabungan dana darurat setiap bulan. Kita jadi tahu berapa jumlah yang sudah terkumpul dan berapa lagi yang masih perlu kita tambahkan untuk memenuhi minimal 3 bulan pengeluaran. Dari monitor secara teratur ini kita juga bisa tahu apakah cara menabung kita sudah oke atau bisa diperbaiki lagi. 

Mungkin saja ada pengeluaran yang bisa ditekan agar tabungan dana darurat bisa ditambah. Memonitor tabungan bisa menjadi cara untuk lebih semangat lagi menabung ke depannya dan sebagai kesempatan untuk merayakan kesuksesan kita menabung. 

8. Rayakan Kesuksesan Menabung

Misalnya di awal sudah set gol punya dana darurat sebesar Rp 5 juta. Begitu gol ini sudah tercapai, maka saatnya merayakan sebagai bentuk rasa berterima kasih pada diri sendiri. Rayakan dengan hal-hal kecil saja dan set lagi gol baru untuk ke depannya supaya makin semangat. 

Seberapa Besar Dana Darurat yang Dibutuhkan?

Besar atau kecilnya dana darurat tentu tergantung pada tiap orang. Berapa pengeluaran kita setiap bulan dan berapa gaji kita? Selain itu, perhitungkan juga kejadian tak terduga yang pernah terjadi sebelumnya, berapa biaya untuk menangani hal tersebut? Ini bisa dijadikan acuan untuk menentukan dana darurat yang kita butuhkan dan berapa yang harus kita tabung setiap bulan. 

Bagi yang setiap bulannya sangat bergantung dari gaji dan tidak ada pemasukan lain lagi, memang mungkin akan merasa berat mulai menabung dana darurat. Tapi kembali lagi, sekecil apa pun kita memulai, usahanya saja akan sangat berarti. 

Yuk, Lebih Berhemat dengan Paket Internet Unlimited XL PRIORITAS

Yuk, berhemat dengan paket internet Unlimited dari XL PRIORITAS. Paketnya sudah termasuk kuota telepon, SMS dan bonus lainnya seperti roaming cashback, tergantung pilihan paketnya. Hemat tapi tarifnya terjangkau dan jaringannya stabil. 

Berikut ini 5 paket internet unlimited yang bisa Anda pilih dari XL PRIORITAS:

  • PRIORITAS SILVER Rp 70,000

Unlimited Kuota Apps

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

100 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

  • PRIORITAS GOLD Rp 100,000

Unlimited Kuota Data with FUP 60GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

150 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

VIDIO Platinum 30 hari.

  • PRIORITAS PLATINUM: Rp 135,000

Unlimited Kuota Data with FUP 100GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

250 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

3 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

  • PRIORITAS DIAMOND: Rp 180,000

Unlimited Kuota Data with FUP 150GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

350 menit telepon ke operator lain

1000 SMS ke semua operator

7 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

  • PRIORITAS ULTIMA : Rp. 300.000

Unlimited Kuota Data with FUP 300GB*

Unlimited telepon ke XL dan AXIS

Unlimited telepon ke operator lain

Unlimited SMS ke semua operator

30 hari Roaming Cashback

VIDIO Platinum hingga 1 tahun.

* Setiap paket internet Unlimited memiliki batas yang berbeda-beda sesuai Fair Usage Policy (FUP) yang berlaku

Langsung saja dapatkan paket internet Unlimited XL PRIORITAS di aplikasi MyXL. Prosesnya cepat dan paket akan langsung aktif. Menabung dana darurat pun jadi lebih lancar karena urusan internet sudah teratasi dengan baik.